SHARE

Menteri Sosial Tri Rismaharini (kanan) mengunjungi ahli waris keluarga Presiden Republik Indonesia Soekarno, Guntur Soekarno Putra untuk meminta izin pengeluaran uang Rupiah emisi 2022 (istimewa)

CARAPANDANG.COM – Menteri Sosial Tri Rismaharini mengunjungi ahli waris keluarga Presiden Pertama Republik Indonesia Soekarno atau Bung Karno, Guntur Soekarno Putra, di Jakarta, Jumat (8/10/2021), untuk meminta izin penggunaan foto uang Rupiah pengeluaran 2022.

Sebelum mengunjungi keluarga Bung Karno, Risma sempat mengunjungi ahli waris keluarga Wakil Presiden pertama Indonesia Mohammad Hatta atau Bung Hatta, Meutia Hatta.

“Saya, Kementerian Keuangan dan Bank Indonesia saat ini memohon kepada keluarga Bung Karno dan Bung Hatta untuk diizinkan agar pemerintah menggunakan foto-foto yang akan dipakai di uang baru,” ujar Risma di kediaman ahli waris Bung Karno, Guntur Soekarno Putra.

Sementara Guntur mengatakan apa yang dilakukan Risma merupakan kegiatan yang sangat positif, demi membangun karakter dan jati diri bangsa.

“Sangat positif untuk pendidikan character building. Pendidikan budi pekerti, indoktrinasi nasional, character building itu dilaksanakan pemerintah,” ujar Guntur.

Risma didampingi Direktur Jenderal Pemberdayaan Sosial Edi Suharto yang membawahi Direktorat Kepahlawanan, Keperintisan, Kesetiakawanan dan Restorasi Sosial, mengunjungi kediaman keluarga pahlawan nasional tersebut.

Halaman :