SHARE

Aplikasi Peduli Lindungi (istimewa)

Wiku kemudian mengimbau kepada para petugas di lapangan untuk melakukan tindakan yang tegas apabila menemukan orang-orang dengan kategori hitam di aplikasi PeduliLindungi berkeliaran di tempat umum.

"Kita menginginkan bahwa petugas di lapangan kalau menemukan yang seperti itu segera cegah mereka untuk masuk. Apalagi kalau yang sakit, antarkan mereka ke tempat karantina atau isolasi," ujarnya.

Selain itu, Wiku mengatakan pihaknya akan terus berupaya meningkatkan aplikasi PeduliLindungi agar memiliki layanan yang lebih lengkap dan lebih baik dalam membantu pemerintah menangani COVID-19.

"Pasti dikembangkan. Informasi tentang fasilitas kesehatan sudah ada di situ, nantinya pasti akan jadi lebih lengkap lagi," pungkasnya.

Halaman :